Minggu, 20 Desember 2009

Pembangunan Masjid Ridho Akbar Mekarsari

Membangun Masjid termasuk perintah agama. Rasulullah SAW menganjurkan ummatnya untuk membangun Masjid dimana saja mereka berada. Sebagaimana pengakuan para sahabatnya : ``Rasulullah SAW telah menyuruh kami membangun Masjid ditempat tinggal kami dan supaya kami menjaga kebersihannya.`` (HR. Ahmad dan Tarmidzi). Dari hadits ini dapat dipahami bahwa membangun Masjid itu bukan hanya sekedar memelihara dan melestarikan warisan, melainkan juga merupakan perintah baik dari Allah maupun dari Rasul-Nya. Dalam Al Qur`an diisyaratkan betapa pentingnya sebuah Masjid sebagai ajang berfastabiqul khairat (berlomba-lomba dalam berbuat kebaikan).

Firman Allah :
``Hanyalah orang-orang yang memakmurkan Masjid-Masjid Allah adalah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari Akhirat, serta tetap mendirikan Shalat, mengeluarkan Zakat dan tidak takut kepada siapapun kecuali kepada Allah. Mereka itulah orang-orang yang diharapkan untuk menjadi orang-orang yang mendapat petunjuk.`` (At Taubah : 18).

Hal ini menunjukkan bahwa pentingnya Masjid sebagai sarana ibadah. Orang orang yang terikat hatinya dengan Masjid termasuk golongan yang akan mendapatkan perlindungan Allah dihari kiamat, demikian dijelaskan Nabi Muhammad SAW dalam salah satu sabdanya.

Pengadaan Masjid dilokasi proyek pembangunan pusat rekreasi Waterpark Mekarsari yang sedang dibangun mulai Januari 2009 ini termasuk salah satu investasi amal yang akan mengalirkan pahala terus menerus bagi orang-orang yang membangunnya. Karena hal ini termasuk salah satu dari tiga amal yang dinyatakan oleh Rasulullah SAW: “Apabila anak Adam (manusia) meninggal dunia, maka putuslah segala amal perbuatannya kecuali tiga perkara, yaitu: sedekah jariah (termasuk membangun Masjid), ilmu yang bermanfaat dan anak yang shaleh yang mendoakan kedua orang tuanya” (HR. Muslim).

Bagi mereka yang membangun Masjid atau menyediakan dana untuk pembangunan/pengadaan Masjid termasuk dalam kategori Firman Allah: “Perumpamaan (dana yang dikeluarkan) oleh orang-orang yang menghasilkan seratus biji. Allah melipat gandakan pahala siapa saja yang dikehendaki Nya, dan Allah maha luas pemberian Nya lagi maha mengetahui” (Al Baqarah:261).

Tujuan pembangunan Masjid di lokasi proyek Waterpark Mekarsari – Cibubur antara lain adalah :

a. Mengupayakan melalui berbagai jalur yang sah untuk mewujudkan sebuah Masjid yang representatif.
b. Menjadikan Masjid sebagai pusat kegiatan dan ibadah khususnya Keluarga Besar Ridho Allah, umumnya ummat Islam disekitarnya.
c. Sebagai salah satu fasilitas/sarana peribadatan bagi para pengunjung/tamu yang berkunjung ke lokasi Waterpark – Mekarsari.
d. Mengembangkan Masjid sebagai Islamic Centre (Pusat Kegiatan Islam), Pusat Pendidikan, Perpustakaan dan tempat musyawarah.

Perencanaan biaya untuk pengadaan Masjid akan dikumpulkan melalui panitia hasil ketetapan musyawarah bersama yaitu yang dipimpin langsung oleh Bpk Antono Basuki PH selaku Ketua Yayasan Ridho Allah - Jakarta.

Maka dalam kesempatan ini khususnya ditujukan kepada Anggota Keluarga Besar Ridho Allah dimanapun berada, kami menghimbau dan menawarkan bagi siapa saja yang berkeinginan menanam pohon amal baik secara moril maupun materiil untuk turut berpartisipasi dan menunjang demi terwujudnya pembangunan sebuah Masjid dilokasi tersebut tentunya dengan niat yang ikhlas dan sungguh-sungguh serta semangat yang tinggi, diharapkan dana ini akan terkumpul secara bertahap sehingga akan segera dimulainya pembangunan Masjid tersebut.

Dengan semangat kekeluargaan dan gotong royong serta keikhlasan, semoga Allah SWT meridhoi kita semua untuk bisa mewujudkan cita-cita mulia ini yaitu membangun Masjid. Akhirnya, manusia boleh berencana namun Allah jualah yang menentukan, cita-cita luhur ini dapat lebih cepat dan juga bisa lebih lambat dari yang direncanakan, sebagai hamba Allah, kita hanya wajib berusaha dan berjuang dijalan Allah dengan berdo’a kehadirat Nya. Insya Allah dengan ijin Nya selalu memberikan kelapangan serta petunjuk kebaikan bagi kita. Amin.

Wassalammualaikum Wr. Wb.
Sekretariat Yayasan Ridho Allah Jakarta
===============================================================

REKENING MASJID "RIDHO ALLAH" MEKARSARI

Antono Basuki

Bank MANDIRI

No. Rek. 0700005630400


info http://www.ridhoallah.com/index.php?option=com_content&task=view&id=103&Itemid=97

Tidak ada komentar:

Posting Komentar